Pake modem ponsel atau USB

Posted 00.42 by AGUS SERAKAH in
Saat ini layanan internet jauh lebih merakyat dibandingkan dulu, dimana kita harus kabur dulu ke warnet untuk bisa mengkases internet, karena untuk koneksi selain warnet relatif lebih mahal biayanya (dengan telkomnet instan atau melalui ponsel). Sekarang, hotspot sudah banyak tersebar dari kampus, café, sampai mall. Untuk teknologi seluler pun tidak mau kalah, beragam produk ditawarkan oleh setiap operator GSM (GPRS sampai 3.5G) dan CDMA berkaitan dengan akses data internet.
Untuk yang koneksi dengan seluler ini yang sepertinya cukup diminati, selain kemudahan koneksi, dimana kita bisa mengakses internet dari mana saja, mau di rumah, di jalan, atau dimanapun saat kita tidak bisa mendapatkan akses WiFi. Akses internet dengan seluler juga memberikan alternatif pilihan berkaitan dengan biaya, yaitu volume based (akses berdasar data yang diupload dan didownload) dan timed based (akses berdasar lamanya waktu kita mengakses internet).
Tentu saja dengan koneksi seluler ini juga akan memberikan pilihan baru yaitu tentang alat yang kita pakai sebagai modem, apakah menggunakan ponsel atau usb modem, atau data card? Kita lihat saja beberapa keuntungan dan kekurangan dari masing-masing pilihan tersebut.
Untuk modem ponsel, keuntungannya adalah kita bisa menggunakan fasilitas dasar kartu seluler yaitu untuk bertelepon dan bersms, tanpa harus bongkar pasang (jika kita menggunakan modem usb, maka kita harus melepas dulu kartu dari modem, dan memasangnya di ponsel). Untuk beberapa kartu dan ponsel, ada kelebihan lain dimana saat kita menggunakan sebagai modem dan masuk ke dunia internet, kita tetep bisa menerima telepon dan sms, dengan demikian kita tidak terlewatkan untuk mendapatkan informasi dari rekan kita. Tapi tentu saja keuntungan dan kerugian tersebut tidak berlaku untuk kartu seluler yang memang hanya khusus untuk akses internet seperti Broom dari Indosat dan Mobi dari Fren misalnya. Karena kita pasang di ponsel pun sama saja, tetap tidak bisa digunakan untuk bertelepon dan bersms ria.
Sedangkan kelemahan dari modem ponsel adalah lebih pada seting ponsel sebagai modem itu sendiri, karena karakter dari masing-masing merk, jenis, seri ponsel beragam yang tentu saja membutuhkan seting yang beragam pula, dan untuk yang satu ini relatif menyulitkan, kecuali dari pihak produsen telah menyediakan aplikasi yang memudahkan seting tersebut (Nokia PC Suite misalnya). Selain itu, kelemahan lain dari modem ponsel adalah ketahanan komponen si ponsel itu sendiri. Dengan pemakaian terus-menerus, bahkan sampai low batt misalnya, tentu saja itu akan membuat ponsel selalu bekerja extra, dan cepat panas (apalagi ponsel CDMA), dan ini akan mempengaruhi umur komponen itu sendiri. Beda dengan modem usb yang memang dirancang khusus untuk berselancar, jadi lebih tahan panas saat diajak bekerja keras.
Ada hal lain yang harus dipertimbangkan dengan penggunaan ponsel sebagai modem, yaitu jaringan yang didukung, sebagai contoh untuk GSM sendiri sudah support sampai 3.5G yang secara teori mempunyai kecepatan lebih tinggi dibandingkan GPRS, dan kebetulan di tempat kita support sampai 3.5G, sedangkan ponsel kita hanya support GPRS, maka otomatis kecepatan yang kita dapat ya hanya di jalur GPRS saja, tidak bisa lebih. Kecuali ponsel kita sudah mendukung 3G atau bahkan 3.5G, maka jalur tersebut pun bisa kita lahap.
Selain hal-hal teknis di atas, harus diingat juga pertimbangan non teknis, terutama untuk modem usb. Saat ini harga modem usb terutama untuk modem GSM, harganya masih cukup tinggi, rata-rata di atas 1 juta. Padahal harga jual kembalinya masih dipertanyakan juga, apakah ada orang yang mau beli atau tidak, beda dengan ponsel yang kalo kita bosan, kita bisa menjualnya dengan relatif mudah.
Nah, bagaimana? Mau apa yang mau kita pilih sebagai sarana koneksi, ponsel atau modem usb? Pilihan tetap ada di tangan Anda (wah, kaya pemilu ya…., he he he). Sebelum memutuskan, ada baiknya melakukan survei jaringan dari operator yang akan kita pergunakan, baik itu kestabilan dan kekuatannya.
Dikutip dari berbagai sumber.


0 comment(s) to... “Pake modem ponsel atau USB”

0 komentar:

Radio

Aquarium

NAMA